Kabupaten Palas dan Padang Lawas Utara

Pengumuman CPNS Kabupaten Palas dan Padang Lawas UtaraKabupaten Padang Lawas adalah kabupaten di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia, yakni hasil pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan. Kabupaten ini resmi berdiri sejak diundangkannya Undang-Undang Republik Indonesia Nomor: 38 Tahun 2007, tepatnya pada tanggal 10 Agustus 2007, bersamaan dengan dibentuknya Kabupaten Padang Lawas Utara, menyusul RUU yang disetujui pada 17 Juli 2007.

Ibukota kabupaten ini adalah Sibuhuan. Kepala Daerah yang pertama kali memimpin Kabupaten Padang Lawas adalah Pj. Bupati, Ir. Soripada Harahap. Sesuai hasil Pemilukada Kabupaten Padang Lawas pertama yang dihelat pada Tahun 2008, kepala daerah terpilih adalah Bupati Basyrah Lubis, SH dan Wakilnya H. Ali Sutan Harahap (TSO).Sekarang Kabupaten Padang Lawas dipimpin oleh H. Ali Sutan Harahap (TSO) yang sebelumnya merupakan Wakil Bupati karena Bupatinya diberhentikan oleh Mendagri.

Kecamatan

Aek Nabara Barumun
Barumun
Barumun Selatan
Barumun Tengah
Batang Lubu Sutam
Huristak
Huta Raja Tinggi
Lubuk Barumun
Sihapas Barumun
Sosa
Sosopan
Ulu Barumun

Kabupaten Padang Lawas Utara - Kabupaten Padang Lawas Utara adalah salah satu kabupaten di provinsi Sumatera Utara, Indonesia, yakni hasil pemekaran dari Kabupaten Tapanuli Selatan. Ibukota kabupaten ini adalah Gunung Tua. Kabupaten Padang Lawas Utara terdiri dari 9 kecamatan yaitu:

Batang Onang
Dolok
Dolok Sigompulon
Halongonan
Hulu Sihapas
Padang Bolak
Padang Bolak Julu
Portibi
Simangambat

Jumlah Penduduk Padang Lawas Utara pada hasil sensus 2010 berjumlah 223.531 jiwa dengan kepadatannya 57 per kilometer persegi, yang pada tahun 2011 meningkat menjadi 225.621 jiwa dengan pertumbuhan penduduk dari tahun ke tahun sekitar 2,18 persen.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...