Pemilihan Umum Gubernur Sulawesi Barat 2017 akan dilaksanakan pada 15 Februari 2017 untuk memilih Gubernur Sulawesi Barat periode 2017-2022. Terdapat tiga pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur yang terdaftar pada Pemilihan Gubernur 2017 ini.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Barat (Subar) menetapkan nomor urut tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilgub Sulbar 2017 Selasa (25/10/2016). Tiga pasangan calon yang nomor urutnya ditetapkan adalah, Ali Baal Masdar-Enny Anggraeni Anwar, Suhardi Duka-Kalma Katta, dan Salim S Mangga-Hasanuddin Mas'ud. Pencabutan nomor urut pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulbar dilaksanakan di Hotel D'maleo, Mamuju, Sulbar.
Lima komisioner KPU Sulbar yang dipimpin Usman Suhuriah hadir dalam kesempatan itu. Begitu juga konstestan pilgub Sulbar dan rombongannya. Tiga putra asli daerah tersebut pun akan memperebutkan suara rakyat tanggal 15 Februari 2017 mendatang. Jumlah penduduk Sulbar sendiri sebanyak 1.284.620 jiwa yang tersebar di enam kabupaten/kota. Suhardi Duka-Kalma Katta (urut 1), Salim Mengga-Hasanuddin Mas'ud (urut 2) dan Ali Baal Masdar-Enny Anggraeni Anwar (urut 3)
Kabupaten dan Kota yang terdapat di Provinsi Sulawesi Barat adalah : 1 Kabupaten Majene 2 Kabupaten Mamasa 3 Kabupaten Mamuju 4 Kabupaten Mamuju Tengah 5 Kabupaten Mamuju Utara 6 Kabupaten Polewali Mandar. Secara Demografi - Suku bangsa Mandar (49,15%), Toraja (13,95%), Bugis (10,79%), Jawa (5,38%), Makassar (1,59%), Suku Lainnya (19,15%) - Agama Islam (83,1%), Kristen (14,36%), Hindu (1,88%), Buddha (0,04%), Lain-lain (0,62%) - Bahasa Bahasa Indonesia, bahasa Mandar, bahasa Bugis, bahasa Toraja, bahasa Makassar