Pilgub Gorontalo digelar bersamaan dengan pilkada 101 daerah di Indonesia Rabu 15 Februari 2017. Rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran tingkat Provinsi Gorontalo guna menghadapi Pilkada 2017, telah ditetapkan dengan jumlah sementara sebanyak 796.657 orang, terbagi laki-laki 396.974 pemilih dan perempuan 399.683 pemilih. Terjadi pengurangan yang cukup banyak dari jumlah Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) yang diserahkan Kementerian Dalam Negeri ke KPU sebanyak 813.640. Dari data pemilih sementara 796.657 orang, yang belum memiliki KTP elektronik atau belum dipastikan KTP elektroniknya sebanyak 35.282 orang.
Ada 3 pasangan calon yang akan bertarung dalam pemilihan kepala daerah provinsi Gorontalo 2017. Para calon Gubernur tersebut adalah Hana Hasanah dan Toni Junus (HATI) yang mendapat nomor urut 1 (satu). Hana Hasanah adalah istri mantan Gubernur Gorontalo Fadel Muhammad. Berikutnya adalah Rusli Habibie yang berpasangan dengan Idris Rahim (NKRI) dengan nomor urut 2 (dua). Rusli Habibie sendiri adalah Gubernur Gorontalo, petahana. Dan terakhir adalah Zainuddin Hasan yang berpasangan dengan Adhan Dhambea (Zihad) mendapat nomor urut 3. Zainuddin Hasan adalah mantan bupati Puhowato Gorontalo dan Bulukumba Sulsel. Adhan Dhambea sendiri mantan Walikota Gorontalo.
Pada tahun 2013, Provinsi Gorontalo secara keseluruhan memiliki 77 kecamatan serta 735 Desa/Kelurahan. Kabupaten Boalemo 7-86, Kabupaten Bone Bolango 18-165, Kabupaten Gorontalo 19-207, Kabupaten Gorontalo Utara 11-123, Kabupaten Pohuwato 13-104, Kota Gorontalo 9-50. Total 77 Kecamatan dan 735 Desa. Data ini akan terus mengalami perubahan seiring dengan adanya rencana pemekaran daerah otonom baru (DOB) di Provinsi Gorontalo yang diprediksi akan selesai pada tahun 2020 mendatang. Provinsi Gorontalo menjadi salah satu daerah hasil pemekaran yang terbilang sukses. Seperti halnya daerah lain, Provinsi Gorontalo pun memiliki berbagai julukan, diantaranya: "Provinsi Agropolitan" "Bumi Maleo" "Provinsi Minapolitan" "Bumi Para Sastrawan" "Bumi 1001 Sultan" dan "The Hidden Paradise".