Balige - Kabupaten Toba Samosir

Pengumuman CPNS Balige - Kabupaten Toba SamosirKabupaten Toba Samosir adalah salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Kabupaten ini dibentuk berdasarkan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 1998 tentang pembentukan Kabupaten Daerah Tingkat II Toba Samosir dan Kabupaten Mandailing Natal, di Provinsi Daerah Tingkat I Sumatera Utara. Kabupaten Toba Samosir ini merupakan pemekaran dari daerah tingkat II Kabupaten Tapanuli Utara. Di kabupaten ini terdapat sebuah perguruan tinggi, yaitu Politeknik Informatika Del.

Kabupaten Toba Samosir terdiri dari 16 kecamatan yaitu:

Ajibata
Balige
Bonatua Lunasi
Borbor
Habinsaran
Laguboti
Lumban Julu
Nassau
Parmaksian
Pintu Pohan Meranti
Porsea
Siantar Narumonda
Sigumpar
Silaen
Tampahan
Uluan

Balige adalah sebuah kecamatan sekaligus ibukota dari Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara, Indonesia. Di kota ini terdapat sebuah museum yang khusus memuat barang-barang peninggalan sejarah di tanah Batak, yaitu Museum Batak T.B. Silalahi, yang juga didirikan oleh seorang putra Batak berprestasi, yaitu T.B. Silalahi. Di kecamatan ini terdapat sebuah komplek sekolah di Soposurung, dimana beberapa sekolah terletak berdekatan satu sama lain. Walaupun terletak berdekatan, jarang terjadi tawuran antar sekolah.

Salah satu Sekolah Menengah Atas yang terkenal dari Balige adalah SMAN 2 Balige di Soposurung yang bekerja sama dengan Asrama Yayasan Soposurung Balige. SMAN 2 Balige ini menjadi salah satu sekolah percontohan di Indonesia yang telah menghasilkan lulusan-lulusan yang tersebar di Indonesia.

Yang unik dari kota ini becak mesin terbuat dari Vespa dan Pasar tradisional (onan) yang berbentuk Sopo. Selain Museum Batak, tempat wisata andalan Pantai Lumban Silintong dan Tara Bunga, tempat eksotik di tepi Danau Toba. Terdapat juga makam pahlawan terkenal dari tanah Batak, Pahlawan Sisingamangaraja XII.

Balige sebagai ibukota Kabupaten Toba Samosir, memiliki luas wilayah 91.05 km², yaitu 4.50 % dari total luas Kabupaten Toba Samosir. Secara astronomis berada di 2º 15' LS - 2º 21' Lintang Utara dan 99º 00' - 99º 11' Bujur Timur. Sesuai dengan letak astronomis, Kecamatan Balige yang terletak pada wilayah dataran tinggi dengan ketinggian antara 905 - 1200 meter, tergolong ke dalam daerah beriklim tropis basah.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...