Provinsi Sulsel - Sulawesi Selatan

Hasil Quick Count Pilpres 2019 Provinsi Sulsel - Sulawesi SelatanSulawesi Selatan adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di bagian selatan Sulawesi. Ibu kotanya adalah Makassar, dahulu disebut Ujungpandang. Provinsi Sulawesi Selatan terletak di 0°12' - 8° Lintang Selatan dan 116°48' - 122°36' Bujur Timur. Luas wilayahnya 45.764,53 km². Provinsi ini berbatasan dengan Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat di utara, Teluk Bone dan Sulawesi Tenggara di timur, Selat Makassar di barat dan Laut Flores di selatan.

Pemerintahan - 5 tahun setelah kemerdekaan, pemerintah mengeluarkan UU Nomor 21 Tahun 1950, yang menjadi dasar hukum berdirinya Provinsi Administratif Sulawesi. 10 tahun kemudian, pemerintah mengeluarkan UU Nomor 47 Tahun 1960 yang mengesahkan terbentuknya Sulawesi Selatan dan Tenggara. 4 tahun setelah itu, melalui UU Nomor 13 Tahun 1964 pemerintah memisahkan Sulawesi Tenggara dari Sulawesi Selatan. Terakhir, pemerintah memecah Sulawesi Selatan menjadi dua, berdasarkan UU Nomor 26 Tahun 2004.

Kabupaten Majene, Mamasa, Mamuju, Mamuju Utara dan Polewali Mandar yang tadinya merupakan kabupaten di provinsi Sulawesi Selatan resmi menjadi kabupaten di provinsi Sulawesi Barat seiring dengan berdirinya provinsi tersebut pada tanggal 5 Oktober 2004 berdasarkan UU Nomor 26 Tahun 2004.

Kabupaten dan Kota

No. Kabupaten/Kota Ibu kota Bupati/Walikota

1 Kabupaten Bantaeng Bantaeng Nurdin Abdullah
2 Kabupaten Barru Barru Andi Idris Syukur
3 Kabupaten Bone Watampone Andi Fahsar M Padjalangi
4 Kabupaten Bulukumba Bulukumba Zainuddin Hasan
5 Kabupaten Enrekang Enrekang La Tinro La Tunrung
6 Kabupaten Gowa Sungguminasa Ichsan Yasin Limpo
7 Kabupaten Jeneponto Bontosunggu Iksan Iskandar
8 Kabupaten Kepulauan Selayar Benteng Syahrir Wahab
9 Kabupaten Luwu Belopa Andi Mudzakkar
10 Kabupaten Luwu Timur Malili Andi Hatta Marakarma
11 Kabupaten Luwu Utara Masamba Arifin Junaidi
12 Kabupaten Maros Turikale M. Hatta Rahman
13 Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan Pangkajene Syamsuddin A. Hamid Batara
14 Kabupaten Pinrang Pinrang A. Aslam Patonagi
15 Kabupaten Sidenreng Rappang Pangkadjene Rusdi Masse
16 Kabupaten Sinjai Sinjai Sabirin Yahya
17 Kabupaten Soppeng Watansoppeng Andi Soetomo
18 Kabupaten Takalar Pattallassang Burhanuddin Baharuddin
19 Kabupaten Tana Toraja Makale Theofilus Allorerung
20 Kabupaten Toraja Utara Rantepao Frederik Batti' Sorring
21 Kabupaten Wajo Sengkang Andi Burhanuddin Unru
22 Kota Makassar Makassar Ir. H. Mohammad Ramdhan Pomanto
23 Kota Palopo Palopo M. Judas Amir
24 Kota Parepare Parepare Taufan Pawe


Pada tahun 2008 Kabupaten Toraja Utara dijadwalkan terbentuk, menyusul terbitnya Amanat Presiden Yudhoyono, bernomor R.68/Pres/12/2007 pada tanggal 10 Desember 2007, mengenai pemekaran 12 kabupaten/kota.

Salah satu kebiasaan yang cukup dikenal di Sulawesi Selatan adalah Mappalili. Mappalili (Bugis) atau Appalili (Makassar) berasal dari kata palili yang memiliki makna untuk menjaga tanaman padi dari sesuatu yang akan mengganggu atau menghancurkannya. Mappalili atau Appalili adalah ritual turun-temurun yang dipegang oleh masyarakat Sulawesi Selatan, masyarakat dari Kabupaten Pangkep terutama Mappalili adalah bagian dari budaya yang sudah diselenggarakan sejak beberapa tahun lalu. Mappalili adalah tanda untuk mulai menanam padi. Tujuannya adalah untuk daerah kosong yang akan ditanam, disalipuri (Bugis) atau dilebbu (Makassar) atau disimpan dari gangguan yang biasanya mengurangi produksi.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...